Jalan Nasional Pessel Rusak Parah

Painan- Haluan

Kota Painan merupakan salah satu daerah tujuan wisata di Sumbar. Daerah ini diserbu oleh pengunjung yang datang dari berbagai daerah. Namun sayang, masyarakat terpaksa menumpuk sampah pada badan jalan nasional di depan Bank Nagari Painan, akibat lubang yang menganga serta membahayakan pengguna jalan.

Pantauan Haluan di lapangan, kerusakan jalan tersebut sudah berlangsung lama namun sampai saat ini belum ada perbaikannya. Tak heran masyarakat merasa risih dengan menimbun sampah pada lubang yang menganga tersebut. Setidaknya ini bisa menghindari kecelakaan yang dapat menjebak lalu lintas  di jalan H Ilyas Yaqub tersebut.

Anton (47), salah seorang pengendara, Rabu (27/12) mempertanyakan tentang perbaikannya. “Seharus jalan dalam kota mulus. Namun sebaliknya, ini masih ada lubang menganga di jalan utama H Ilyas Yaqub yang terletak dekat persimpangan menuju Kantor Bupati Pessel. Tak hanya itu, kerusakan jalan nasional juga masih terjadi di simpang empat Pasar Impres Painan di lampu merah,” sebutnya.

Hal ini sebutnya, perlu menjadi perhatian serius pemerintah atau dinas terkait agar tidak mengganggu kelancaran lalu lintas serta mengundang bahaya kecelakaan bagi pengguna jalan.

Hal yang sama juga disampaikan  Masrial (53), warga Painan. Ia menyebut, jalan utama ini selalu dilewati oleh para pejabat teras di lingkungan Pemkab Pessel. Namun masalah perbaikannya pejabat tersebut sepertinya tutup mata. Padahal kerusakan jalan ini disorot oleh wisatawan dari berbagai daerah. “Bila hal tersebut terjadi, tentu yang rugi masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan sendiri,” ulasnya.

Menurutnya, selama ini masyarakat membuang sampah di bak penampung sampah. Kini beralih ke badan jalan. Dikhawatirkan sampah yang menumpuk di badan jalan tersebut akan berserakan dan menambah kotor dan buruknya wajah Kota Painan yang merupakan kota wisata di Sumbar.

Selengkapnya…