Padang, Kamis (21/5) – Melanjutkan pembagian paket bantuan sembako sebelum bulan Ramadhan, BPK Perwakilan Provinsi Sumatera Barat (BPK Sumbar) kembali melakukan kegiatan pemberian bantuan kepada tim security, cleaning service, panti asuhan dan sejumlah warga sekitar yang juga rentan terkena dampak pandemi Covid-19. Selain sembako, bantuan juga disalurkan dalam bentuk tunai.
Bantuan ini dihimpun dari seluruh sumbangan pegawai BPK Sumbar dan merupakan wujud aksi solidaritas kepada sesame pegawai dan masyarakat sekitar kantor perwakilan. Selain itu pandemic ini turut memberikan dampak terhadap penurunan penghasilan kepada masyarakat sekitar. Karena alasan itulah menjelang perayaan lebaran, BPK Sumbar membuat aksi solidaritas untuk membantu sesama.
Bertempat di Lobby Kantor BPK Sumbar bantuan diberikan kepada tim security dan cleaning service. Pemberian bantuan ini merupakan bentuk solidaritas sesame dan penghargaan atas dedikasi tim security dan cleaning service yang tetap masuk bergantian selama masa Work From Home (WFH). Bantuan diserahkan langsung oleh Kepala Perwakilan BPK Sumbar Yusnadewi beserta pejabat struktural lainnya.
Penyerahan bantuan kemudian dilanjutkan ke rumah Panti Asuhan Anak Mentawai Al Falah. Bantuan diserahkan dalam bentuk donasi tunai untuk menyumbang pembangunan kembali Panti Asuhan yang sempat terbakar beberapa waktu yang lalu ini. Selain donasi tunai BPK Sumbar juga memberikan paket masker. Bantuan turut diserahkan langsung oleh Yusnadewi kepada pengurus Panti.
Selanjutnya bantuan juga diberikan kepada warga sekitar BPK Sumbar. Paket sembako disalurkan secara langsung kepada warga yang rentan terdampak pandemi Covid-19 ini. Diharapkan dengan adanya pemberian bantuan ini bias sedikit menghibur para warga dalam merayakan lebaran meskipun masih dalam suasana kedaruratan dan pembatasan sosial. Serta membantu para warga yang mengalami penurunan penghasilan karena dampak dari pandemi Covid-19.
BPK Sumbar menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap mengikuti aturan dari pemerintah agar memperhatikan anjuran physical distancing dan selalu menggunakan masker. Semoga virus covid-19 ini segera berlalu dan kita bias segera beraktifitas normal seperti semula.