Pemko Anggarkan Rp 50 Miliar Untuk Kantor Perpustakaan dan Arsip

Bukittinggi, Padek – Tidak representatifnya lokasi dan tempat, membuat Pemko Bukittinggi segera membangun Kantor Dinas Perpustakaan dan Kearsipan baru. Lokasi direncanakan di Kelurahan Kayukubu, Kecamatan Guguakpanjang, dekat dengan SMP 4 Bukittinggi.

Wali Kota Bukittinggi, Ramlan Nurmatias menjelaskan, pembangunan kantor Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Bukittinggi yang baru dibutuhkan. Karena, memang kondisi kantor yang ada saat ini, tidak layak lagi untuk melayani masyarakat. Untuk itu, butuh kantor yang baru dan akan dibangun senyaman mungkin.

“Tahun ini kita buat perencanaannya, tahun depan dapat dilaksanakan pembangunannya. Lokasinya, kita rencanakan di samping SMP 4 Bukittinggi mengarah ke Ngarai Sianok. Sehingga, pengunjung pun nyaman saat berada diperpustakaan,” jelas Ramlan saat meninjau lokasi.

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, lanjut Wako, butuh lokasi yang baik. Karena, menjadi tempat untuk menyimpan arsip negara. Kantor Perpustakaan dan Kearsipan nantinya akan dilengkapi depo arsip, sehingga arsip yang disimpan di dalamnya dapat terjaga dengan baik dan tahan lama.

“Nantinya kita akan anggarkan Rp 50 miliar lebih untuk pembangunannya. Sehingga, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, khususnya pustaka bisa dikunjungi dan diminati, masyarakat budaya membaca. Kita akan sediakan nantinya galery, studio dan sejumlah sarana lainnya. Insya Allah, ini akan jadi kantor representatif dan nyaman,” jelasnya. (st)

Selanjutnya…