Dalam rangka memperingati Idul Adha 1437H, BPK Perwakilan Sumatera Barat mengadakan kegiatan pemotongan hewan kurban. Pemotongan hewan kurban dilaksanakan pada Rabu, 14 September 2016 pukul 07.30 WIB bertempat di halaman belakang kantor perwakilan Sumatera Barat. Hewan kurban yangterkumpul sebanyak dua ekor sapi yang merupakan kurban dari pegawai dan struktural. Selain itu terdapat satu ekor kambing yang merupakan sumbangan pegawai. Satu ekor sapi disumbangkan kepada Musholla yang terletak di lingkungan sekitar kantor perwakilan.
Penyerahan satu ekor sapi kepada Musholla dilakukan oleh Kepala Perwakilan kepada pengurus Musholla. Dilanjutkan dengan penyerahan satu ekor sapi lainnya diwakili oleh Kasubaud Sumbar I kepada penyembelih untuk dilaksanakan penyembelihan.
Dari hasil pemotongan hewan kurban dilakukan kegiatan masak dan makan bersama serta pembagian hasil masakan daging kepada seluruh pegawai di lingkungan perwakilan Sumatera Barat.