Sungai Geringging- Singgalang
Sejak empat bulan terkahir, badan jalan Sungai Limau-Aur Malintang, Kabupaten Padang Pariaman. Runtuh masuk jurang karena curah hujan tidak menentu di Batu Mengaum, Kecamatan Sungai Geringging. Jalan provinsi ini membutuhkan perhatian dinas terkait.
Camat Sungai Geringging, Rustam kepada Singgalang, Rabu (27/12) mengatakan, sekitar 10 meter bahu jalan runtuh, memakan separoh lebar aspal. Akibatnya arus transportasi pemakai jalan dari Kota Pariaman ke Kecamatan IV Koto Aur Malintang dan sebaliknya terganggu.
Bila jam sibuk dinas dan hari pasar di ibu Kecamatan Sungai Geringging setiap Senin dan Jumat, belasan kendaraan pemakai jalan terpaksa antrean di lokasi. Baik dari Kotra Pariaman dan Kota Padang maupun dari Kecamatan IV Koto Aur Malintang dan Kecamatan Sungai Geringging.
Pengemudi kendaraan harus lewat satu per satu menempuh badan jalan tersisa runtuhan, dibantu beberapa pemuda, supaya bisa pengemudi aman saat menempuh badan jalan yang nyaris putus ini.
Sekarang curah hujan tidak menentu, arus banjir air bah terus memperluas lokasi badan jalan yang runtuh. Dikhawatirkan badan jalan yang tersisa runtuh itu putus, kata Camat Rustam seraya mengatakan, kerusakan badan jalan telah dilaporkan kepada Pemda Padang Pariaman Sumatera Barat.