Sawahlunto-Singgalang
Pemerintah Kota Sawahlunto memperoleh penghargaan atas keberhasilan Menyusun dan Menyajikan Laporan Keuangan Terbaik Tahun 2016 dari Pemerintah Republik Indonesia dengan capaian standar tertinggi.
Penghargaan itu diserahkan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati melalui Kepala Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Sijunjung, Ahmad Juanda yang diterima Walikota Sawahlunto Ali Yusuf di Balaikota Lobang Panjang, Kamis (12/10).
Penerimaan Penghargaan itu disaksikan Sekretaris Daerah Kota Sawahlunto Rovanly Abdams dan Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Buyung Lapau. Kepala KPPN Ahmad Juanda mengatakan, mudah-mudahan Sawahlunto memperoleh Dana Insentif Daerah yang lebih besar dari sebelumnya
Soalnya, sebutnya, Sawahlunto sudah memperoleh audit laporan keuangan dengan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) murni 2 kali berturut-turut dan wajar pula dana insentif daerah sebagai suatu prestasi atas keberhasilan yang diraih selama 2 tahun terakhir. Ini pula yang menjadi motivasi bagi daerah untuk terus menunjukan kinerja lebih baik.
Sementara itu Walikota Sawahlunto Ali Yusuf mengemukakan, “Kita punya keinginan besar untuk terus mempertahankan peringkat laporan hasil pemeriksaan keuangan dengan opini WTP terus berturut-turut hingga 5 tahun ke depan dan begitu pula selanjutnya,” ujar Ali Yusuf.
Ditambahkan Walikota Ali Yusuf, tentunya akan menjadi kebanggaan pula bagi Sawahlunto penhargaan Laporan Hasil Pemeriksaan Keuangan Daerah dengan opini WTP diterima dalam bentuk pataka dan diesrahkan presiden di Istana Negara. Mencapai semua itu sangat diperlukan kerja keras dan kerjasama seluruh stakeholder kota ini.
Kepala Badan Pengelolaan Keuanga dan Aset Daerah Kota Sawahlunto, Buyung Lapau mengatakan daerah yang memperoleh Laporan Hasil Keuangan dengan Opini Wajar Tanpa Pengecualian berturut-turut 5 tahun, memperoleh pataka yang diserahkan presiden di Istana Negara.
Dikemukakan Buyung Lapau, bagi daerah yang memperoleh LHKP dengan opini WTP di bawah 5 tahun belum memperoleh pataka dan penghargaan diserahkan Kepala Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi.
Kita akan terus berupaya Sawahlunto bisa memperoleh Laporan Hasil Pemeriksaan Keuangan daerah ini dengan opini WTP bisa berturut-turut dalam lima tahun mendatang,” ujarnya.
Lebih jauh dikemukakan Kepala BPKAD, Juni 2017 Pemerintah Kota Sawahlunto memperoleh Laporan Hasil Pemeriksaan Keuangan 2016 dengan opini Wajar Tanpa Pengecualian kedua kali yang diserahkan Kepala Perwakilan BPK Perwakilan Provinsi Sumbar, Eliza.