Sawahlunto Targetkan Kembali Raih Opini WTP

Sawahlunto- Singgalang

Sawahlunto menargetkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) terhadap laporan keuangan pemerintah (LKPD) 2018.

Meraih target opini WTP itu, Pemerintah Kota Sawahlunto telah menyerahkan LKPD pada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Sumbar.

“Kita terus meningkatkan kualitas LKPD Sawahlunto sehingga dapat memberikan hasil laporan yang terbaik setiap tahun,“ kata Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Sawahlunto, Buyung Lapau kepada Singgalang, Selasa (12/13).

Ia mengatakan, agar kualitas laporan keuangan daerah terbaik Pemerintah Kota Sawahlunto berkonsultasi dengan BPK Sumbar. Menjelang laporan disusun sudah mulai berkonsultasi. Begitupun ketika laporan sudah selesai disusun dan hendak diserahkan juga dikonsultasikan dengan BPK Sumbar.

Kepala BPKAD mengemukakan, semula LKPD akan diserahkan pada Februari 2019, karena sangat diperlukan ketelitian menelisik nilai sangka di dalam laporan, sehingga rampung di akhir Februari dan diserahkan pada 4 Maret 2019. LKPD diserahkan Walikota Sawahlunto, Deri Asta pada Kepala BPK Sumbar, Pemut Aryo Wibowo.

“Meski begitu, kita termasuk daerah yang awal menyerahkan LKPD kepada BPK Sumbar saat itu, setelah dua daerah lainnya. Tepat, cermat dan cepat sesuai jadwal menyerahkan LKPD, menunjukkan aktivitas kinerja dalam pengelolaan dan penyusunan LKPD. Sesuai Undang-Undang Nomor 17 tahun 2013 tentang keuangan Negara. Inilah yang terus kita lakukan ujar Buyung Lapau. (201)

Selengkapnya…